Pantai Siung merupakan salah satu pantai terkenal yang ada di Yogyakarta lebih tepatnya berada di kabupaten Gunungkidul. Pantai Siung ini memiliki pasir putih indah dan luas dengan beberapa tanaman pandan dipinggiran pantai yang menjadi daya tarik wisatawan. Pantai ini juga masih bersih dari sampah. Pantai ini menawarkan pemandangan alam yang luar biasa. Pantai Siung terletak diantara batuan besar dan pegunungan. Selain menawarkan pemandangan alam yang indah pantai ini juga terkenal sebagai tempat panjat tebing. Banyak pengunjung yang datang ke pantai ini untuk menikmati pemandangan dan mencoba melakukan olehraga panjat tebing.
Jika anda ingin menikmati keindahan Pantai Siung ini anda dapat naik bukit yang berada disebelah timur pantai ini, terdapat jalan setapak yang sudah diperbaiki okeh pengelola pantai ini untuk menuntun kita menuju bukit tersebut. Ketika sampai di atas bukit melihat Pantai Siung akan terlihat kecil, tetapi walaupun terlihat kecil anda dapat melihat keindahan alam Purwodadi dengan tanamn padi milik warga sekitar, dan melihat Pantai Siung dari kejauhan serta melihat laut lepas biru dan besih. Di puncak bukit ini anda juga dapat menikmati angin sepoi-khas pantai ini yang msih sejuk dan nyaman. Anda juga bisa mengabadikan foto di atas bukit tersebut.
Di pantai berpasir putih ini anda juga dapat bermain air dan bermain pasir. Berenang di Pantai ini sudah cukup aman kareda terdapat beberapa karang datar di sepanjang pantai sehingga kedalaman air hanya sekitar 1 meter pada bagian tepi.
Bebatuan dan pegunungan di Pantai Siung ini cukup unik. Bebatuan yang ada di Pantai Siung berbentuk runcing dan tajam. Asal usul dari nama Pantai Siung ini berasal dari bebatuan yang ada di Pantai Siung. Ada bebatuan besar yang bentuknya menyerupai gigi kera atau Siung Wanara yang sampai saat ini menjadi ikon yang bisa dinikmati wisatawan.
Pantai Siung ini juga dapat dijadikan sebagai tempat untuk camping diatas pasir putih yang indah. Ketika akhir pekan banyak yang berkemah di pantai ini khususnya kalangan bagi pencinta alam. Namun pengelola menyarankan bagi siapa saja yang berkemah di Pantai ini harus tetap menjaga kebersihan. Jika anda ingin berkemah di Pantai ini setiap tenda akan dikenakan biaya sebesar Rp 10.000.